<body>


Rabu, 08 Juni 2011

1. Kenapa wewenang dalam pendelegasian sangat dibutuhkan ? Uraikan jawaban beserta contoh kasus
2. Apa yang anda ketahui tentang pendelegasian ? uraikan jawaban anda
3. Kenapa pendelegasian perlu dilakukan dalam organisasi ? berikan contoh jawaban anda
4. Bagaiamana cara mendelegasikan tugas kepada para bawaan ? jelaskan
5. Sebutkan sebab-sebab kegagalan dalam pendelegasian tugas ? sebutkan dan jelaskan beserta contohnya

1. Pemimpin hanya dapat bekerja bersama dan bekerja melalui orang lain, sesuatu yang hanya dapat diwujudkannya melalui pendelegasian. Dalam pendelegasian, pemimpin memberikan tugas, wewenang, hak, tanggung jawab, kewajiban, dan pertanggungjawaban yang sepadan bagi pelaksanaan kerja sehingga bawahan dengan sendirinya dituntut untuk bertanggung jawab penuh dalam pelaksanaan kerja.
Contoh : Suatu hotel yang akan melangsungkau acara ulang tahun hotel, maka dari itu manager hotel membuat suatu rencana, dan menedelegesikan tugas kepada para bawahan, seperti departemen F&B untuk membuat hidangan yg semenarik mungkin, lalu departemen housekeeping untuk mendekorasi ruangan dsb


2. Kegiatan seseorang untuk menugaskan stafnya/bawahannya untuk melaksanakan bagian dari tugas manajer yang bersangkutan dan pada waktu bersamaan memberikan kekuasaan kepeda staf/bawahan tersebut, sehingga bawahan itu dapat melaksanakan tugas tugas itu sebaik baiknya serta dapat mempertanggung jawabkan hal hal yang didelegasikan kepadanya,


3. Delegasai wewenang adalah proses yang paling fundamental dalam organisasi, sebab pimpinan tak kan sanggup melakukan segala sesuatu dan membuat setiap keputusan. Jadi pimpinan harus memberikan kepada orang lain wewenang membuat keputusan dan melaksanakan beberapa fungsi.
Contoh : Seorang executive chef yang mendelegasikan tugas pada para cook yang ditunjuk untuk membuat hidangan dessert untuk suatu acara banquet.


4. Cara bijaksana, yaitu sikap bertanggung jawab penuh dari pemimpin dan bawahan. Pemimpin melaksanakan pendelegasian serta memberi dukungan, sementara bawahan siap serta taat kepada pemimpin dalam melaksanakan tugas/tanggung jawab yang dipercayakan kepadanya.
Cara konsistensi, yaitu sikap pasti yang terus-menerus dipertahankan oleh pemimpin dan bawahan, antara lain:

· Tetap,teratur, dan terus-menerus (mencegah/mengatasi hambatan dengan bekerja secara tetap)
· Efektif dan efisien, yaitu memperhitungkan faktor kualitas dan kuantitas kerja.
· Pragmatis dan produktif, yaitu berorientasi kepada hasil atau produksi tinggi, sesuai dengan perencanaan.


5. Pemimpin sering tidak mendelegasikan tugas karena berbagai alasan, yaitu pemimpin tidak tahu atau takut, dan mempertahankan status quo, serta tidak memercayai orang lain/mencurigai orang lain.
Contoh : Seorang manager yang melaksanakan semua kegiatan yang telah direncanakan seorang diri tanpa mendelegasikan kepada bawahannya, akibatnya rencana menjadi berantakan.

Pemimpin sering mendelegasikan semua tugas karena pemimpin tidak tahu ataupun ingin membebaskan diri/meringankan diri dari kewajibannya.
Contoh : Seorang executive housekeeper, yang mendelegasikan semua tugas kepada room attendant, sedangkan ia(executive housekeeper) tidak mengerjakan apapun.

Pemimpin sering mendelegasikan sedikit tugas karena pemimpin takut atau sangat hati-hati, atau kurang/tidak percaya.
Contoh : Chef yang mengerjakan sebagian besar masakan, karena merasa para cook tidak dapat memasak sebaik dia(chef).

what we could have been, 05.23.
Sabtu, 04 Juni 2011

1. Apa penyebab kegagalan dalam Koorninasi, sebutkan dan jelaskan dalam bentuk kasus !

- Perbedaan dalam orientasi terhadap tujuan tertentu. Para anggota dari departemen yang berbeda mengembangkan pandangan-pandangan mereka sendiri tentang bagaimana cara mencapai kepentingan organisasi yang baik.
- Perbedaan dalam oriantasi waktu. Manajer akan lebih memperhatikan masalah-masalah yang harus dipecahkan segera atau dalam periode waktu pendek. Bagian penelitian dan pengembangan lebih terlibat dengan masalah-masalah jangka panjang.
- Perbedaan dalam orientasi antar pribadi. Kegiatan produksi memerlukan komunikasi dan pembuatan keputusan yang cepat agar prosesnya lancar, sedang bagian penelitian dan pengembangan mungkin dapat lebih santai dan setiap orang dapat mengemukakan pendapat serta berdiskusi satu dengan yang lain.
- Perbedaan dalam formalitas struktur. Setiap tipe satuan dalam organisasi mungkin mempunyai metoda-metoda dan standar-standar yang berbeda untuk mengevaluasi program terhadap tujuan dan untuk balas jasa bagi karyawan.

2. Apa saja keuntungan dari koordinasi ?
- kesadaran antar anggota organisasi untuk saling bantu
- kesadaran untuk saling memberitahu masalah yang dihadapi
- dapat menjamin kesatuan kebijakan
- Adanya kesatuan tindakan
- Dapat terjadi keharmonisan, keserasian seluruh kegiatan untuk mencapai tujuan yang diharapkan

3. Hal-hal apa saja perlu dikoordinasikan antar Departemen Fo dengan Departemen Purchasing ?, sebutkan dan jelaskan.
Salah satu hal yang perlu dikoordinasikan antara departemen fo dan departemen purchasing adalah dalam hal pengadaan alat-alat tulis kantor. Misalkan departemen FO kekurangan alat tulis seperti bolpoin atau kertas, maka departemen FO menghubungi departemen Purchasing agar alat tulis yang diperlukan masuk ke dalam daftar belanja purchasing.

what we could have been, 07.25.

Profile

NAME
Amitya Waraduhita A.
It's me
I'm not a blogger-freako, made this page just for assignment
Wishlist
have a gennie lamp
▪ my prays and dreams will be come true
Exits
Eefennie
name name name
Archives
Juni 2011 Oktober 2012